Thursday, August 30, 2012

Minyak Canola Bekas Diolah Jadi Sumber Tenaga Listrik


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Saat ini mulai banyak perusahaan yang terinspirasi untuk menyelamatkan lingkungan. Seperti yang dilakukan oleh jaringan supermarket besar di Amerika ini. Mereka menggunakan minyak canola bekas sebagai sumber tenaga listrik gedung.

Whole Foods adalah supermarket yang sudah mempunyai banyak cabang di Amerika hingga Inggris. Produk yang dijual antara lain makanan, buah sayur organik, dan produk perawatan wajah. Perusahaan ini mendapat peringkat tiga dalam daftar Top 25 Green Power Partner menurut Agensi Perlindungan Lingkungan Amerika.

The Boston Globe melaporkan Whole Foods Market mendaur ulang minyak canola bekas dengan memasukkannya ke dalam sebuah generator yang didesain oleh Lifecycle Renewables Inc. Mesin ini terlebih dahulu memurnikan minyak canola bekas dan akhirnya hasil pembakaran tersebut digunakan sebagai sumber tenaga listrik gedung mereka yang berukuran 70.000 meter persegi.

Proyek yang menelan biaya sekitar 3,6 miliyar rupiah ini diperkirakan memakai 3.000 galon minyak bekas per minggu. Sumbernya berasal dari sisa minyak penggorengan yang sudah dipakai di 62 toko dari daerah Maine sampai New Jersey.

Sistem energi ini dapat mengurangi biaya listrik, karena Whole Foods hanya perlu membayar pada Lifecycle Renewable. Hal ini juga dapat menghemat energi sebesar 20 % dan biaya pembuangan limbah.

Pemakaian limbah minyak nabati banyak dilakukan untuk bahan bakar mobil atau motor. Whole Foods saat ini disebut sebagai pelopor terciptanya sistem energi yang berasal dari bahan nabati sebagai tenaga listrik untuk fasilitas makanan komersial di Amerika.

(flo/odi) Punya makanan favorit saat Ramadan & Lebaran? Ceritakan dengan menarik & lengkap di sini . Raih Grand Prize Mixer Kitchen Aid untuk cerita yang paling banyak di LIKE.

0 comments:

Post a Comment