Wednesday, October 17, 2012

Dalam Sebulan, 30.000 Serbet Di Resto Jamie Oliver Hilang


Flora Febrianindya - detikFood Jakarta - Chef Jamie Oliver sedang kebingungan. Pasalnya, serbet di restorannya hilang terus. Dari yang mulai hanya beberapa, hingga sekarang tercatat sudah 30.000 serbet hilang dalam sebulan. Tak hanya itu, gagang dan tombol flush di toilet restorannya juga berkali-kali diambil orang.

Seperti dimuat dalam standard.co.uk (16/10/2012), Jamie mengeluhkan banyaknya angka kehilangan yang tercatat di restorannya. "Untungnya, kami sangat sibuk. Orang-orang mencuri serbet dari restoran kami. Kami kehilangan sekitar 30.000 sebulan," kata pria yang disebut-sebut memiliki total investasi sekitar Rp. 230 miliar ini.

Di restorannya, Jamie memang menjual serbet katun berwarna biru dan putih. Dijual dengan harga sekitar Rp. 120.000,00 untuk paket berisi 4 serbet. Namun yang lucu, di situs eBay, serbet yang sama dijual satuan dengan harga Rp. 115.000,00.

Jamie juga menyayangkan hilangnya gagang toilet dan juga tombol flush di toilet restorannya. Menurut Jamie, semua toilet di restoran miliknya dilengkapi dengan kloset Thomas Crapper yang klasik. Agar tak lagi dicuri, gagang toilet dan tombol flushnya kini dilas.

"Sejujurnya, banyak orang yang datang untuk makan dan pulang ke rumah dengan setengah bagian dari kamar mandi. Gila!" ungkap Jamie kesal. Namun pria berusia 37 tahun ini sadar jika kesulitan ekonomi pada masa resesi di Inggris menjadi salah satu penyebabnya.

(flo/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment