Wednesday, October 10, 2012

Nyam..nyam.. Sate Padang Kuah Kuning Paling Lamak


Rekomendasi Redaksi

Dyah Oktabriawatie Waluyani - detikFood Jakarta - Sate versi Sumatra ini memang banyak penggemarnya. Berisi daging sapi, lidah atau hati yang dibakar hingga wangi. Disiram dengan kuah kuning dan kental yang rasanya pedas dan gurih. Disuap dengan ketupat, ond emande lamaknyo!

Meski bernama sate Padang, sate khas Minang ternyata tak hanya ada di kota Padang. Justru sate racikan khas Padang Panjang dan Bukittinggi yang jadi favorit banyak orang. Sate berbahan utama daging sapi dan jeroan yang sudah direbus dengan bumbu empuk ini memang punya dua versi.

Versi Padang Panjang, Bukittinggi, kuahnya kuning kental karena bumbunya memakai racikan bumbu kari dengan banyak kunyit. Versi lainnya dikenal dengan Sate Pariaman karena kuahnya sedikit cokelat kemerahan. Rasanya pedas menggigit karena memakai lebih banyak cabai merah. Keduanya memakai tepung kanji sebagai pengental sausnya.

Berbeda dengan jenis sate dari daerah lain, sate Padang memakai bahan utama daging sapi dan jeroannya yang sudah direbus dengan bumbu komplet yang semerbak hingga empuk. Selanjutnya dipotong-potong dan ditusuki dengan tusuk satai lalu dibakar di atas bara api arang,

Kuahnya dibuat dari air sisa rebusan daging. Kemudian dicampur dengan 19 macam bumbu yang sudah dihaluskan dan diaduk dengan berbagai jenis cabai. Kuah ini direbus hingga mengental biasanya ditambahkan tepung beras dan tepung kanji. Setelah matang kuah akan disiram kepermukaan sate.

Ketupat beras yang lembut dan putih mulus jadi pelengkapnya. Tak lupa taburan bawang gorengpun jadi sentuhan akhir. Makin enak saat dinikmati panas-panas. Biasanya disajikan di atas piring dengan alas sepotong daun pisang.

Kali ini detikfood telah mencicipi sate Padang kuah kuning khas Padang Panjang dari 3 kedai tersohor di Jakarta. Sate Mak Syukur, Sederhana Sektor Satu dan Ajo Ramon. Mengingat sate Padang jenis ini lebih populer dan disukai orang Jakarta.

Yang pertama dicicipi adalah Sate Mak Syukur. Seporsi sate Padang ini berisi 10 tusuk sate. Potongan dagingnya cukup besar. Tekstur daging, hati dan lidah sapi begitu empuk lembut dengan bumbu terasa gurih. Cocok untuk Anda penyuka tekstur daging yang empuk dan pedas.

Kuahnya berwarna kuning pekat, kental dan lembut. Pedasnya cabai dan merica langsung terasa di lidah saat dicicipi. Rasa asinnya tidak begitu kuat. Cocok disajikan bersama ketupat beras yang putih dan bertekstur lembut padat. Seporsi sate Padang Mak Syukur dibandrol Rp. 22.000,00.

Lain lagi dengan sate Padang dari Sederhana Bintaro Sektor Satu. Seporsi sate ini hanya berisi 8 tusuk dan dihargai Rp. 16.000,00. Tekstur satenya agak kenyal liat dan rasa bumbunya gurih wangi. Meskipun potongannya kecil-kecil, namun isian daging dan potongan jeroannya cukup lengkap.Kuning dan kental warna kuahnya, dan sapuan rasanya lebih lembut dari pada Sate Mak Syukur. Namun, gurih dan pedasnya sangat kuat melakat di lidah.

Sedangkan sate Padang Ajo Ramon juga tak kalah enak. Sepuluh tusuk sate padang ini dibandrol Rp. 20.000. Tekstur satenya empuk dan lembut hampir sama dengan Sate Mak Syukur, meskipun tidak terlalu renyah. Potongan dagingnya juga tebal.

Untuk kuahnya lebih kental dari sate Padang lainnya. Agaknya tepung beras dan tepung kanji diberikan dalam jumlah banyak. Warnanya juga lebih pekat yaitu kuning kecokelatan. Potongan daun bawang yang tercampur dalam kuah melengkapi kelezatan kuah kuning yang pedas.

Dari ketiga sate Padang kuah kuning tadi, sate Padang Mak Syukur memang juaranya. Mirip dengan sate yang diracik di Padang Panjang. Daging dan jeroan satenya empuk dan bumbunya meresap. Rasa pedasnya juga nonjok dengan aroma rempah kari yang lumayan tajam. Kalau suka kuah yang lebih kental bisa memilih Ajo Ranom.

Ah, Anda pasti punya sate Padang favorit sendiri. Jika ingin menikmati sate Padang sebaiknya langsung ke kedainya. Karena sate ini paling enak dimakan saat panas mengepul. Jangan lupa, bersihkan sisa bumbu kentalnya di piring dengan kerupuk jangek. Krenyes, kriuk..aih..lamaknyo!

Sate Mak Syukur

Food Festival Lt. UG No. 118

Lippo Karawaci- Tangerang

Jalan Sultan Iskandarsyah 2 St. No. 2

Melawai Village, Kebayoran Baru District

South Jakarta City, 12160

Restoran Sederhana Sektor Satu

JL. Murai 1 J 4 No. 11

Sate Padang Ajo Ramon

Jl. Cikajang No. 28, Jakarta

Pelataran Parkir Pasar Santa,

Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment