Tuesday, October 9, 2012

Slurrrp! Sedap Hangat Ukha, Sup Ikan Khas Rusia


Flora Febrianindya - detikFood Jakarta - Setiap negara memiliki sajian berkuah yang hangat istimewa. Begitu juga dengan Rusia, yang memiliki menu ukha atau sup ikan yang gurih enak. Kuahnya bening kecokelatan dengan isian daging ikan dan juga aneka sayuran. Slurrrp, sedap!

Ukha merupakan sajian yang sudah populer sejak abad ke 16. Konon, para nelayan di Rusia sering mengolah ikan hasil tangkapannya menjadi ukha. Beberapa jenis ikan yang sering digunakan adalah ikan sturgeon, ikan salmon, dan ikan cod.

Karena hangat dan kuahnya bercita rasa gurih, sup ikan ini cocok dikonsumsi saat sarapan, makan siang, juga makan malam. Bahkan ukha juga menjadi salah satu menu lezat yang sering dinikmati warga muslim Rusia untuk berbuka puasa.

Untuk membuat ukha, bahan-bahan yang dibutuhkan adalah sekitar 500 gram ikan cod atau salmon yang sudah dilepas dari kulitnya dan tulangnya, air, bawang bombay iris, wortel, daun salam, juga kentang. Semua bahan direbus, dan diberi bumbu lada hitam dan garam. Setelah dimasak sekitar 20 menit semua bahanpun matang.

Jika dirasa keruh, kuahnya bisa disaring terlebih dulu agar tampak bening dan lebih memikat. Jangan lupa berikan taburan daun peterseli agar wangi dan sedap. Semangkuk sup ikan lezat ini bisa langsung dinikmati. Lebih nikmat lagi jika dihidangkan panas mengepul saat hujan ataupun cuaca dingin.

(flo/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment