Saturday, October 6, 2012

Yogurt Bikin Pria Lebih Jantan


Fitria Rahmadianti - detikFood Jakarta - Para pria sebaiknya banyak mengonsumsi yogurt. Si creamy yang asam manis ini punya khasiat hebat. Penelitian menunjukkan bahwa yogurt juga dapat membuat rambut lebih mengilap, testis lebih besar, dan kesuburan meningkat.

Meski terbuat dari susu, yogurt memiliki nilai gizi yang lebih tinggi daripada susu karena proses fermentasi oleh bakteri. Yogurt kaya akan protein, kalsium, riboflavin, vitamin B6, dan vitamin B12. Camilan ini baik untuk pencernaan dan dapat membantu penurunan berat badan. Ternyata yogurt juga punya manfaat khusus untuk pria.

Peneliti dari Massachusetts Institute of Technology (MIT) mengetes masing-masing 40 ekor tikus jantan dan betina. Setengahnya diberi makan seperti biasa, sementara setengahnya lagi diberi junk food. Separuh dari tiap kelompok kemudian diberi suplemen yogurt rasa vanila.

Para ilmuwan menemukan bahwa tikus yang menyantap yogurt terlihat sangat mengilap. Dengan teknik histologi tradisional dan skala rating kosmetik, terlihat bahwa tikus-tikus ini memiliki kepadatan folikel aktif 10 kali lebih tinggi daripada tikus lain. Makanya bulu mereka terlihat lebih bercahaya.

Tak hanya itu. Testis tikus yang mengonsumsi yogurt juga 5% lebih berat dibanding mereka yang menyantap makanan biasa. Bahkan, buah zakar penyantap yogurt 15% lebih berat dibanding tikus yang makan junk food. Sebagai informasi, fungsi utama testis adalah memproduksi sperma dan testosteron.

Saat dikawinkan, tikus jantan yang mengonsumsi yogurt lebih cepat membuahi pasangannya. Mereka juga menghasilkan lebih banyak keturunan dibanding tikus lain. Sementara itu, tikus betina yang menyantap yogurt melahirkan anak yang lebih besar. Sang ibu juga lebih sukses dalam menyapih anaknya.

Riset ini dipimpin oleh ahli biologi kanker Susan Erdman dan pakar evolusi genetik Eric Alm. Menurut mereka, mikroba probiotik dalam yogurt membuat hewan lebih ramping dan sehat. Hal ini secara tidak langsung memperbaiki kejantanan mereka.

Berdasarkan artikel yang dilansir Scientific American (4/5/12), hasil studi ini dapat berimplikasi pada kesuburan manusia. Sebuah penelitian yang sedang dijalankan oleh Jorge Chavarro, ahli epidemiologi nutrisi Harvard, mencoba menemukan hubungan antara asupan yogurt dan kualitas air mani pada pria. "Sejauh ini, temuan awal kami sesuai dengan hasil studi pada tikus tersebut," ujarnya.

(fit/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment