Thursday, December 27, 2012

Wah, Sate Sineureut Berbonus Nasi Kuning Komplet Gratis!


Odilia Winneke - detikFood Jakarta - Ingin makan apa siang ini? Kupat tahu, nasi bali, pempek, gule kambing atau katupe Padang? Ah, mampirlah di area makan ini. Nyaris semua makanan tradisional yang enak ada di sini. Lapar mata, lapar perutpun makin menjadi karena setiap pesan satu makanan dapat bonus satu makanan gratis!

Di area makan yang baru dibuka ini perut dan mata dibuat puas. Bersuasana nyaman dengan interior serba kayu dan sentuhan barang-barang etnik memberi sentuhan lokal yang pas. Dapur Raya, menempati area lower ground Pasar Raya Blok M yang dulunya dikenal dengan nama WaTa (Wajan Nusantara).

Di area depan sudah disambut mie gerobakan, es doger, es cendol dan selendang mayang, rujak bang Jali dan siomay Nelayan. Meski lapar saya memutuskan berkeliling dulu melihat puluhan gerai makanan tradisional dari berbagai daerah.

Wah, hampir semua jenis makanan tradisional populer ada di sini. Buat penggila nasi, ada nasi gore ng, nasi bakar, nasi langgi, nasi bali, nasi uduk, nasi liwet keprabon, nasi gudeg, nasi plus lauk-pauk prasmanan. Juga nasi kebuli plus rendang andeh, nasi plus lauk khas Manado.

Kalau suka soto ada soto ambengan, soto betawi, sup kaki kambing haji Soleh dan Dudung Roxy atau empal gentong khas Cirebon plus soto kwali Damar Hadi. Kudapan taoge goreng, rujak juhi, asinan, aneka es campur, jus buah, dan bakso pun juga tersedia.

Makanan vegetarian, Jepang, Italia dan Korea juga terselip di antara gerai-gerai tersebut. Pilihanpun jatuh pada Nasi kuning berlauk ayam bakar dari gerai nasi uduk dan nasi langgi, seporsi sate tanpa lemak dari sate kambing Hadori Bandung. Ternyata saat membayar di meja kasir, saya cukup membayar satu pesanan saja yang termahal, yaitu sate kambing Rp. 39.000,00. Jadi nasi kuningnya gratis!

Sate Hadori di belakang stasiun Bandung memang terkenal dengan tekstur daging kambing yang empuk. Sate yang berupa sineureut alias sate has dalam kambing ini, empuk juicy meskipun tanpa cocolan sambal kacang dan rawit kecap yang disediakan.

Nasi kuningnya juga pulen wangi, ayam bakarnya meski sedikit berlebihan olesan bumbunya, lumayan manis, kering tempenya garing dan telur pindangnya cukup gurih. Karena lapar kedua pesanan tersebut jadi lebih cepat tandas.

Gara-gara dapat makanan gratis, jadilah seporsi katupe sayur berlauk telur (Rp.20.000), seporsi tempe mendoan (Rp.14.000) dari gerai Babeh dan seporsi siomay Nelayan (Rp.25.000) jadi santapan babak kedua. Katupe sayur Padang ini porsinya lumayan besar, gulai cubadaknya hangat mengepul. Diaduk dengan bumbu rendang dan sambal plus dikunyah dengan kerupuk kanji yang merah merona, lamaknyo!

Kepopuleran siomay Nelayan karena rasanya yang legit gurih ternyata terjejak jelas di lidah. Bumbu kacangnya digerus tak telalu halus. Porsi yang terdiri dari 5 potong ternyata cukup mengenyangkan. Tempe mendoan racikan gerai Babeh memang menggoda karena ukuran tempe yang lebar dan besar.

Tepungnya garing dengan irisan daun bawang. Sayangnya irisan cabai pada sambal kecapnya kurang halus. Ditambah lagi tempe mendoan tak digoreng langsung, jadi tak bisa hangat mengepul. Ini mungkin karena di area makan ini tak boleh ada api langsung. Meski sedikit hangat tempe yang renyah inipun terus terkunyah.

Godaan yang lebih dahsyat saat harus memilih pencuci mulut. Wah, ada kolak ketan durian yang menggoda, es cream durian monthong, es doger granita yang pilihannya komplet, dan rujak bang Jali yang sangat menggiurkan.

Akhirnya makan siang yang benar-benar mengenyangkan saya tutup dengan segelas besar es doger nangka (Rp. 13.000). Isinya tak hanya tape singkong, ketan hitam, roti, es puter kelapa muda tetapi juga ada irisan alpukat plus potongan nangka yang royal di atasnya. Dikucuri sirop merah, rasanya makin legit. Pas buat membilas rasa gurih lemak yang tersisa di lidah.

Untuk makan siang yang menyenangkan tersebut saya hanya membayar sate kambing, siomay dan ketupe sayur. Yang lainnya gratis! O, ya promo beli 2 gratis 1 ini hanya sampai tanggal 30 Desember. Yuk, buruan mampir!

Dapur Raya

Pasar Raya Blok M Lantai LG

Jl. Iskandarsyah II no. 2

Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Twitter: @dapuraya

(odi/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment